- Periksa Sound card komputer anda. Klik start => control panel => system and security => klik device manager pada menu system. Dobel klik pada menu sound, video and game controllers. Pastikan sudah ada sound card yang terinstall.
- Jika terdapat masalah driver pada sound card pada poin 1, silahkan klik kanan lalu pilih update driver software. Pilih salah satu cara untuk install driver, yaitu download melalui internet atau install dari komputer. Jika anda belum memiliki driver yang dibutuhkan, maka pilih download melalui internet saja. namun jika anda punya maka tak perlu download.
- Jika driver sound anda telah terinstall, cek juga settinganya dengan benar, semua harus sesuai dengan konfigurasi dan jenis device yang anda pasang.
- Gunakan Troubleshooter milik windows. caranya anda bisa mengunjungi link berikut ini => http://go.microsoft.com/fwlink/?LinkId=260596. Buka link tersebut, lalu pilih open with diagnostics troubleshooting wizard. tools tersebut berfungsi mendiagnosa masalah kerusakan pada PC anda.
Info diatas bisa anda praktekkan untuk menyelesaikan masalah sound pada perangkat PC anda, cukup singkat dan simpel, namun semoga bermanfaat. InfoTeknologi
Tidak ada komentar:
Posting Komentar